1 Tb 5400 Rpm Sata Hard Drive
1 Tb 5400 Rpm Sata Hard Drive
Mencari performa? Hard disk solid state hibrid menjadikan RPM sangat tidak relevan sebagai spesifikasi
Revolusi lebih tinggi per menit mewakili hard disk yang lebih cepat, namun nilai transfer media juga sama penting untuk solusi penyimpanan data.
IBM mendapatkan pujian karena telah menciptakan konsep HDD (hard disk drive) lebih dari 50 tahun yang lalu. Teknologi HDD berawal dari monstrositas seukuran mesin cuci dengan platter hingga 14 inci dalam diameter yang berputar hanya pada hitungan 1200 RPM (revolusi per menit).
Setelahnya, industri telah mengalami inovasi besar. Jejak fisik hard disk terus berkurang, sementara densitas dan performa meningkat secara signifikan. Namun, meskipun teknologi hard disk telah banyak berkembang, cara mengukur performa model hard disk baru relatif tetap konsisten dan terkait erat dengan dua spesifikasi:
- Densitas penyimpanan bit pada platter melingkar, disebut densitas area
- Kecepatan platter berotasi, disebut RPM
Performa hard disk paling efektif diukur dengan seberapa cepat data dapat ditransfer dari media yang berputar (platter), melalui kepala baca/tulis dan dilewatkan ke komputer host. Hal ini umumnya mengacu pada keluaran data dan secara khusus diukur dalam gigabyte (atau gigabit) per detik. Di lain kasus, keluaran data secara langsung dikaitkan dengan seberapa padat data dikemas pada platter hard disk dan seberapa cepat platter tersebut berputar.
Membandingkan metode pengukuran
Untuk spesifikasi densitas area, kami dapat mengukur densitas data pada hard disk dengan dua cara: BPI (bit per inci) dan TPI(trek per inci). Karena track diletakkan secara berdekatan, TPI meningkat. Demikian pula, karena bit data diletakkan saling berdekatan pada trek, BPI meningkat. Secara bersama, hal ini juga mewakili densitas area.
Sebagai aturan, ketika densitas area meningkat pada hard disk, maka performa laju data pun meningkat. Ini karena bit data melalui kepala baca/tulis hard disk lebih cepat, sehingga laju data menjadi lebih cepat.
Untuk spesifikasi RPM, platter harus berputar lebih cepat untuk meningkatkan performa dalam hard disk. Ini mengakibatkan perpindahan bit data melalui kepala baca/tulis lebih cepat, sehingga tingkat data menjadi lebih tinggi. Hard disk telah direkayasa dengan laju putar serendah 1200 RPM dan setinggi 15K RPM. Namun, laju RPM yang paling umum saat ini, dalam laptop dan desktop PC, adalah antara 5400 hingga 7200 RPM.
Dengan dua hard disk yang dirancang secara identik, serta densitas area yang sama, hard disk 7200 RPM akan menghadirkan data sekitar 33% lebih cepat dibandingkan hard disk 5400 RPM. Karenanya, spesifikasi ini penting saat mengevaluasi performa hard disk yang diharapkan atau saat membandingkan model HDD yang berbeda.
Hard disk solid state hibrid menjadikan RPM sangat tidak relevan
Tidak mengherankan bila banyak orang mulai mengevaluasi performa yang diharapkan dari teknologi SSHD (hard disk solid state hibrid) terbaru, mereka melihat spesifikasi RPM karena SSHD pada dasarnya adalah HDD dengan bit teknologi solid state yang terintegrasi dalam perangkat. Jadi, RPM masih menjadi hal penting bukan?
Faktanya adalah, RPM dalam perangkat SSHD sangat tidak relevan. Berikut alasannya:
Desain SSHD didasarkan pada pengidentifikasian data yang sering digunakan dan meletakannya di bagian flash SSD(solid state drive) atau NAND hard disk. Media flash NAND sangat cepat, sebagian karena tidak ada bagian yang bergerak karena terbuat dari sirkuit solid state. Oleh karena itu, ketika data diminta oleh komputer host, tidak ada ketergantungan khusus saat menarik data ini secara langsung dari media yang berputar di bagian hard disk.
Namun, terkadang data yang akan diminta tidak ada di flash NAND, dan hanya selama kondisi tersebut, bagian hard disk perangkat menjadi masalah. Karena teknologi tersebut begitu efektif saat mengidentifikasi dan menyimpan data yang sering digunakan di area NAND, teknologi SSHD menjadi jauh lebih efisien dalam menghadirkan data ke komputer host dengan cepat.
Hasil ini dapat dengan jelas diamati dengan membandingkan skor penyimpanan PC Mark Vantage dari teknologi SSHD Seagate generasi kedua dan ketiga, serta hard disk 5400 dan 7200 RPM konvensional.
Meskipun teknologi SSHD generasi ketiga berbasis platform HDD 5400 RPM, namun teknologi ini sebenarnya menghadirkan performa yang lebih cepat dibandingkan produk generasi sebelumnya yang berbasis platform HDD 7200 RPM. Peningkatan dalam teknologi SSHD inti dan sistem flash NAND ini menjelaskan kemajuan tersebut dan juga menunjukkan alasan RPM tidak begitu lagi bermakna saat mengevaluasi teknologi SSHD.
Ringkasan
Ketika memaksimalkan performa komputer laptop, Anda tidak perlu terikat pada teknologi penyimpanan atau kriteria performa yang lebih lama. Biarkan hard disk solid state hibrid meningkatkan gaya hidup digital Anda ke level berikutnya.
1 Tb 5400 Rpm Sata Hard Drive
Source: https://www.seagate.com/id/id/tech-insights/choosing-high-performance-storage-is-not-about-rpm-anymore-master-ti/Posted by: maryretticuld.blogspot.com
0 Response to "1 Tb 5400 Rpm Sata Hard Drive"
Post a Comment